[giveaway] travelio : interior hotel keren

cover-interior-mercure-lift

    @viraindohoy : @miss_almayra buruan sampai sini! Kamarnya bagus!
    Vira mengirimkan lewat twitter gambar kamar yang kami tempati di Lombok tempat kami menginap bulan Oktober tahun lalu. Aku terkikik membaca kicauannya.
    @miss_almayra : @viraindohoy dasar blogger! nyampe hotel pasti langsung foto!
    Dan aku langsung kepingin buru-buru sampai untuk melihat interior ruangan seperti yang ditunjukkan Vira. Menyesal karena sempat ketinggalan pesawat dan harus menunggu lima jam lagi.

Pernahkah kamu memilih tempat menginap di masa liburan berdasarkan interior di dalamnya? Atau memilih tempat menginap untuk bussiness trip berdasarkan interior suasana hotel yang dilihat di situsnya? Atau suka melihat-lihat interior hotel di majalah?

Aku, tentu saja selalu suka memperhatikan detil-detil interior hotel, baik di situs, di buku-buku, di majalah, ataupun di hotel-hotel yang aku inapi, karena tuntutan pekerjaan, dong. Sebagai arsitek yang beberapa kali mendesain hotel, sangat perlu berkoordinasi dengan desainer interior yang akan mempercantik ruangan-ruangan tertentu dari hotel, karena berkaitan dengan desain-desain eksterior, dinding, lantai, dan lain-lain yang saling bertemu.

lobby tugu hotel
lobby tugu hotel

Sebenarnya, apa sih beda arsitek dengan desain interior?

Pertanyan ini sering ditanyakan oleh orang-orang yang mengenalku. Persamaannya, kami sama-sama mendesain untuk bangunan. Arsitek menganalisis kebutuhan ruang berdasarkan fungsi-fungsi yang diminta, mendesain sistem sirkulasi dalam bangunan, penataan ruang, hubungan antar ruang,, memadukan dengan estetika, juga berkoordinasi dengan insinyur sipil untuk membuat bangunan ini bisa berdiri. Arsitek juga memilih material dan warna untuk bangunan yang sedang ia desain untuk mendapatkan nuansa yang diinginkan.

Sementara desainer interior, fungsinya dibutuhkan ketika bangunan itu sudah berdiri. Desainer interior lebih khusus, lebih kompleks ke tata letak dalam satu ruangan. Desainer interior akan memberi rasa dari obyek interior yang ia pilih, misalnya bentuk dan material untuk furnitur, warna dinding, motif-motif lantai, atau naik turunnya langit-langit beserta permainan cahaya di dalam ruangan. Bahkan warna bantal, tirai atau bentuk vas pun ditentukan oleh seorang desainer interior!

Ketika arsitek mendesain hotel, ada beberapa ruangan yang biasanya memerlukan desainer interior khusus untuk menciptakan suasana yang ingin dicapai oleh pemilik hotel supaya pengunjung hotel ini merasa terkesan dan ingin kembali lagi. Ruangan-ruangan ini biasanya ruang publik yang selalu diakses. Kamu pernah terkesan dengan lobby hotel, restoran, atau kamar tempat bermalam? Atau hanya mampir hotel di ruang pertemuan/ballroom? Nah, itu salah satu hasil desainer interior. Apakah arsitek bisa mendesain interior juga? Tentu saja bisa, jika punya peminatan lebih mendetail terhadap bahan dan motif dan pernak-pernik lainnya. Seperti aku, yang sempat beberapa kali mendesain lemari dapur atau kamar set, butuh ketelitian lebih untuk menentukan bentuk handel lemari, misalnya.

sky lounge labuan bajo
sky lounge labuan bajo

Desain interior hotel apa yang aku suka?

Seperti aku yang tidak fanatik pada chain hotel tertentu, aku juga tidak punya style desain interior hotel yang terlalu aku suka. Cuma memang apa yang tampak di situs-situs hotel yang hendak dipilih memang menentukan apakah aku akan menjatuhkan pilihan untuk menginap di situ. Karena aku masih muda, aku tidak terlalu suka dengan gaya yang terlalu berat dan klasik roman, walaupun hotel-hotel mahal banyak yang menggunakan gaya ini karena terlihat elegan dan matang. Rasanya belum waktunya, mungkin kelak kalau sudah pantas untuk tidur di situ. Beberapa gaya interior favoritku adalah :

1. Vintage
Aku selalu suka dengan desain interior yang menggunakan barang-barang lawas, diperbarui lagi, kemudian ditata di ruang-ruang sekarang, dan mengembalikan waktu seolah berada di masa lalu. Barang-barang yang dulunya terlihat sederhana, memberikan suasana hangat dan membumi jika berada di tengah-tengahnya.

tugu lombok
tugu lombok

2. Minimalis
Salah satu style favoritku ketika mendesain, karena tidak terlalu banyak detil dan terlihat sangat bersih dan jujur. Penerapan desain minimalis di dalam kamar hotel yang tidak terlalu luas memberikan fungsionalitas yang kompak, sehingga setiap sudut bisa berfungsi dengan maksimal. Apalagi tidak banyak pernik ini membuat ruangan mudah dibersihkan dan cepat merasa rapi.

fraser menteng, jakarta
fraser menteng, jakarta

3. Kontemporer
Lebih berani daripada minimalis, desain kontemporer memadukan warna-warna dan bentuk-bentuk unik, sehingga yang datang pasti terkesan dan menempel lebih kuat di ingatan. Yang aku suka disini adalah melihat perpaduan materialnya, bagaimana mengkombinasikan sehingga benjadi satu ciri sendiri. Sambil berpikir, desainer interiornya ini dulu pasti kerja keras membuat pola begini.

ibis novena, singapura
ibis novena, singapura

4. Natural
Berada di hotel dengan suasana alam paling menyenangkan ketika liburan. Rasanya tidak perlu ke mana-mana dan menikmati suasana di dalamnya. Dinding-dinding dari bambu atau kayu, kelambu yang menggantung, udara sepoi-sepoi yang menyelisip dari balik bilah-bilah kayu, dan dipadu dengan pemandangan cantik. Kalau sudah begini bisa-bisa lupa pulang.

little woodstock, gili trawangan
little woodstock, gili trawangan

Kalau kamu, interior hotel apa yang menurutmu keren?

Kamu bisa memilih interior hotel keren dari banyak sekali pilihan hotel di Travelio.com, dan berkesempatan memenangkan DUA hadiah berupa VOUCHER HOTEL sebesar Rp. 200.000,- yang bisa digunakan untuk menginap di hotel-hotel yang tersedia di situs Travelio.com. Sudah tahu, kan, bahwa situs ini sambil mem-booking hotel, juga bisa sambil ditawar! Bulan lalu aku sudah membuktikan bahwa aku bisa menawar harga hotel juga, ketika dalam perjalanan ke Semarang. Your Trip, Your Price.

Caranya mudah (anggap saja ini mudah, tapi beneran mudah, kok!)

Syarat pertama : Kamu harus punya akun twitter. Kalau belum punya, segeralah membuat. Kemudian follow twitter aku @miss_almayra dan Travelio.com @travelioid

1. Klik Travelio.com. Kamu akan melihat tampilan di bawah ini. Mudahnya, segera pilih LOKASI di mana kamu ingin berlibur. Kalau aku sih, Bali. Karena banyak hotel-hotel cantik dibangun di Bali, tentunya dengan desain interior yang menarik juga. Masukkan TANGGAL bebas, mau nanti sore pun bisa, atau minggu depan. Atau kamu mau sesuaikan dengan tujuan dan tanggal liburan kamu? Boleh! Selanjutnya, klik Dapatkan Diskonnya!

travelio-1

2. Masuk di halaman yang menunjukkan hotel-hotel di Bali yang bisa kamu pilih. Kamu bisa coba lihat-lihat di kota lain juga, lho. Ada 255 hotel di Bali yang bisa kamu lihat-lihat interiornya. Pilih yang menarik buat kamu berdasarkan teaser yang muncul di samping kanan. Foto-fotonya sangat menggoda untuk dicoba sih.

travelio-2-pilih-hotel

3. Setelah mendapatkan satu yang kira-kira menarik, klik tulisan LIHAT HOTEL yang berwarna biru untuk info lebih spesifiknya lagi tentang hotel yang menarik interiornya ini. Ini akan membuka di tab baru, jadi kamu bisa membuka beberapa hotel sekaligus.

travelio-3-pilih-petitenget

4. Masuk ke tautan hotelnya yang akan menjelaskan deskripsi, galeri foto, lokasi sekitar, tempat menarik terdekat, juga ulasan-ulasan tentang hotel ini. Baca baik-baik untuk informasi yang lebih jelas dan kecocokan denganmu. Bisa scroll terus ke bawah.

travelio-4-petitenget

travelio-5-petitenget-info

5. Lihat GALERI FOTO dan klik satu per satu untuk melihat gambarnya lebih jelas. Lihat baik-baik satu per satu. Mendapatkan interior yang sesuai jiwa dan kepribadian?

travelio-5-petitenget-gallery-photo

travelio-5-petitenget-interior

travelio-6-petitenget-interior-2

6. Kamu bisa simpan gambarnya di hard disk-mu atau memory card sendiri. Jangan hanya di dalam ingatan. Belum cocok? Ulangi lagi langkah nomor satu.

travelio-9-petitenget-save

Sudah siap foto dan link hotelnya? Tinggal melakukan dua hal ini.

SATU
Isi di kolom komentar di bawah dengan format :
Nama :
Akun Twitter :
Interior Hotel keren : [Isi nama hotel] [link profil hotel]
Alasan :

Contoh :

    Nama : Indri Juwono
    Akun Twitter : @miss_almayra
    Interior Hotel keren :
    Petitenget 501 Boutique Lofts
    (http://www.travelio.com/hotel/bali/petitenget-501-boutique-lofts/)
    Alasan : Warna kayunya di interior memberi suasana hangat, seperti berada di tengah kabin di dalam hutan. Sofa-sofanya yang terlihat empuk ini pasti nyaman ditinggali berlama-lama. Apalagi lokasi tempat tidur yang berada di atasnya, sepertinya lebih privat, ya.

DUA
Siapkan fotomu dan Kicaukan pilihanmu di Twitter dengan format :
Hai @miss_almayra @travelioid, ini interior hotel keren versiku : [link profil hotel] #YourTripYourPrice + image hotel

Contoh :

travelio-twitter

Mudah kan, kamu bisa mulai sejak saat kamu mulai membaca ini, dan terus hingga DITUTUP pada tanggal 29 APRIL 2015 jam 06.00 WIB (pagi, menurut Waktu Indonesia Bagian Barat). Jawaban akan dibaca-baca dan mencocokkan syarat dan ketentuan, untuk DIUMUMKAN pada tanggal 30 APRIL 2015, pada jam 20.00 WIB lewat Twitter, one of big day, hari di mana SIM saya habis masa berlakunya.

Selamat memilih interior hotel lewat Travelio.com. Singa lucu Lio akan menemani pencarianmu, nih!
Amati twitter @miss_almayra aku sepanjang periode, ya. Siapa tahu ada bonus-bonus lucu!

lio gembira

Pulomas, 20.04.2015 #ad

41 thoughts on “[giveaway] travelio : interior hotel keren

  1. Wah menarik sekali… semoga sukses dengan giveaway-nya, Mbak!
    By the way, arsitek itu salah satu profesi yang sangat keren. Menuangkan imajinasi tentang ruang-ruang dalam bangunan menjadi kenyataan. Super.

  2. aku suka interior hotel yang natural sama minimalis.. btw pernah buka travelio, tp koq list hotel nya blm lengkap yah coz ada hotel yg aku pengen gak ada dlm list nya

  3. Nama: Josefine Yaputri (Sefin)
    Akun Twitter: @sefiiin
    Interior Hotel keren:
    Salil Hotel Sukhumvit Soi 8 (di Bangkok, Thailand)
    http://www.travelio.com/hotel/bangkok/salil-hotel-sukhumvit-soi-8/
    Alasan: Kebetulan aku belum pernah berkunjung ke Bangkok, dan waktu aku menemukan Salil Hotel Sukhumvit Soi 8 ini, aku langsung jatuh cinta! Sebagai pecinta segala sesuatu yang klasik, warna biru dan hijau dalam kamar ini sungguh menyegarkan mata. Bikin adem! Aku pun bisa langsung membayangkan diriku berbaring di atas ranjangnya yang empuk. Rasanya pasti seperti berada di rumah; nyaman dan menyenangkan!

      1. Setuju! Aku suka Cinderella, tapi belum nonton Frozen jadi belum terlalu familiar sama Elsa. Hihi… Warna birunya juga sedikit banyak mengingatkanku pada gaun Alice-nya Alice in Wonderland.
        Dan yep, aku suka banget liburan rasa rumah!

  4. Nama : Dea Winnie Pertiwi
    Akun Twitter : @deantik
    Interior Hotel keren : GH Universal Hotel http://www.travelio.com/hotel/bandung/gh-universal/
    Alasan : Kebetulan saya sudah dua kali pakai travelio untuk booking hotel di Bandung. Ya, sejak punya pacar di Bandung jadinya sering kesana deh nyamperin hahaha dan begitu tau ada giveaway ini langsung semangat 45 ikutan! Kan lumayan kalo menang hahaha. Waktu pilih-pilih hotel, jatuh hatinya sama GH Universal Hotel ini. Interior gedungnya kayak istana istana di Eropa! Dan langsung keinget ini hotel yang dijadiin lokasi syuting videoklipnya Syahrini. Keren parah lah! Begitu liat interior kamarnya juga bagus, mewah, klasik dan elegan. Kebayang kalo tidur disana pasti berasanya jadi princess ala ala gitu ya.

      1. Hahahaha kacang polong apa mbaaaa, kacang polong dibungkus kain putih? Wkwkwk tambah seru kan mbaaaa

      2. Kak….. saya nggak tau kisah princess princess an itu selain kisahnya princess syahrini ma anang . yha :/

  5. Nama : Rinta Adita
    Akun twitter : @rintadita
    interior hotel keren : Villa Kayu Raja, Bali >> http://www.travelio.com/hotel/bali/villa-kayu-raja

    alasan: Udah lama gak Bali kak, pengen banget kesana lagi sekalian hanimun yang ke-sekian 😀 Kalo hanimun kan cocoknya di daerah yang gak terlalu rame kayak Seminyak ini. Trus hotelnya enak yang bentuknya villa – villa gini biar lebih private. Lebih cihuy lagi kalo ada bath up gede sama private pool kayak yang di Villa Kayu Raja ini. Interior dengan aksen kayu-kayu yang hangat gini pasti bikin hanimun jadi makin panas #eh *kemudian disodorin kipas* x)))))

  6. Nama : Vivi
    Akun Twitter : @vivipindah
    Interior Hotel keren : [Adapura Resort and Spa X Jadul Village] [http://www.travelio.com/hotel/bandung/adarapura-resort-and-spa-x-jadul-village]
    Alasan : Hotel ini punya desain tradisional yg mana slalu jadi favorit saya. trus mbayangin ke Bandung bentar utk nginep sama suami & cobain spanya. It will be an excellent sneak out from our tight schedule 😛 *baca : honeymoon singkat*

  7. Nama : Albert Ghana Pratama
    Akun Twitter : @albert_na
    Interior Hotel keren :
    Hotel Majapahit
    (http://www.travelio.com/hotel/surabaya/majapahit-surabaya/)
    Alasan : Hotel bersejarah ini menghadirkan arsitektur bergaya Hindis dengan interior kayu dan jendela-jendela yang besar, sehingga menambah kesan vintage, sederhana tetapi juga berkelas dan nyaman untuk ditinggali. Saya juga suka dengan lantai parkit yang membuat kesan hangat di ruangan hotel ini. Jendela hotel yang lebar juga membuat udara segar taman hotel bisa masuk dengan leluasa. Lampu kamar yang khas juga menambah kesan klasik hotel yang dibangun tahun 1910 ini. Pasti nyaman sekali ya menginap di hotel ini.

  8. Nama : Salman Faris
    Akun Twitter : @salman_faris
    Interior Hotel keren :
    Hotel La Suite Kobe Harborland , Jepang
    http://www.travelio.com/hotel/kobe/hotel-la-suite-kobe-harborland/

    Alasan : Yes, hotel ini interiornya bagaikan tidur di istana kerajaan mana gitu, begitu nyaman, tenang, terasa luas dan pemandangannya yang tak kalah menarik yaitu pemandangan kota kobe, kansai yang terkenal dengan pelabuhan dan beberapa atraksi seperti bis laut dan kobe hatobacho. akan sangat menikmati sekali kalau menginap di dalam kamar seindah ini :D, apalagi aku suka banget ama jepang.

    Thank you Mba Indri 🙂

Leave a reply to Danan Wahyu Sumirat Cancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.